Minggu, 05 Juni 2011

Bersemi Sebatas Angan


Saat hati berkerudung peluh rindu
Saat sebersit ingatku hadirkan rasa semu
Rasa yang ku bangun di atas angin lalu

Kalbuku dendangkan segenap rindu
Yang bertalu di irama merdu
Masih inginku ditemanimu
Masih kental khayalku bersamamu

Untukmu, pastilah bukan untukku
Tapi tak ada inginku menuntut semua
Tak perlu terwujud
Tetaplah terjaga seperti sekarang
Biarkan rasaku bersemi
Sebatas angan



0 comments:

Posting Komentar